PEMANFAATAN TEKNOLOGI SEBAGAI METODE MENGAJAR MAHASISWA KEPERAWATAN : LITERATURE REVIEW

Main Article Content

Elisabeth Dewi Puspitaningrum
Lia Awwalia Majida
Bernike Anastasia Tarigan

Abstract

Zaman yang semakin berkembang termasuk juga perkembangan teknologi memberikan dampak besar terhadap dunia pendidikan. Pemanfaatan teknologi yang benar dalam proses pembelajaran sebagai bagian dari metode mengajar mahasiswa diharapkan dapat memberikan dampak yang positif. Metode penelitian ini menggunakan literature review dengan melakukan penelusuran jurnal keperawatan secara elektronik. Hasil analisis dari 9 artikel didapatkan data bahwa penggunakan teknologi sebagai metode mengajar dapat meningkatkan motivasi belajar mahasiswa. Pemanfaatan teknologi sebagai metode mengajar dapat memberikan dampak positif bagi mahasiswa, diantaranya meningkatnya rasa ingin tahu, motivasi belajar, keterampilan klinis dan pengetahuan yang baik sehingga berdampak terhadap peningkatan prestasi akademik mahasiswa. Metode mengajar yang sesuai dengan perkembangan zaman dan kebutuhan mahasiswa dapat mendorong mahasiswa mencapai tujuan belajarnya yaitu peningkatan keterampilan, pengetahuan, dan prestasi akademik

Article Details

How to Cite
Puspitaningrum, E. D., Majida, L. A., & Tarigan, B. A. (2024). PEMANFAATAN TEKNOLOGI SEBAGAI METODE MENGAJAR MAHASISWA KEPERAWATAN : LITERATURE REVIEW. Pengembangan Ilmu Dan Praktik Kesehatan, 3(6), 337-352. https://doi.org/10.56586/pipk.v3i6.437
Section
Articles